09/03/2008

Posted by Unknown | File under :
sudah lama rasanya saya gabung di blogger, tapi baru akhir akhir ini aja melirik kembali blog saya yang disini (sebenarnya bukan subdomain mamatto.blogspot.com yang pertama, melainkan sohibtk.blogspot.com (subdomain site ini sudah saya hapus), membuatnya saja iseng, juga waktu itu saya sama sekali tidak mengetahui source code lay out dan lainnya dari blogger :D



maklum waktu itu saya masih dalam tahap pembelajaran tingkat dasar html (sekarang masih dasar juga sich.. hehehehe..)

alhasil, subdomain mamatto saya pilih karena sudah banyaknya ID saya yg memakai nama mamatto, sebut saja di friendster, gmail, wordpress, dan situs2 besar lainnya.

nama mamatto sebenarnya saya pilih sewaktu saya menginjakkan kaki di kelas bahasa di SMU Islam ((Yayasan Ma'had Islam Pekalongan)studi bahasa:B. Arab, B. Inggris, B. Jepang)

mamat; Indonesian

mamatto; Japanese

biar keren jadi yg saya pilih mamatto ( yang paling keren dan paling baik dari yang terbaik di dunia ini Muhammad (SAW), baginda kita, sang kekasih Allah Azza wa Jalla. tapi saya ini Muhammad siapa?????? saya hanyalah saya yang mempunyai gudang dosa yang sangat dekat dengan segala kesalahan.)

mamatto ada karena panggilan mamad(atau mamat lah..) kebiasaan orang Indonesia dalam memanggil nama, yaitu menyingkatkan sesingkat singkatnya nama yang panjang menjadi pendek, misalkan nama Muhammad, oleh orang Indonesia dipanggil; mad, mat, muh, moh, mamad, mamat, dll.

beda dengan dengan negara lainnya, nama Muhammad tetap di panggil utuh se utuh-utuhnya.. ( yg ginian termasuk kekayaan budaya Indonesia bukan yach.. hehehe..)

tentang lay out yang saya pakai, lay out saya download dari websitenya mas isnaini di http://www.isnaini.com

sengaja saya tampakkan lay out mas isnaini karena lay out ini merupakan hasil cipta beliau. insya Allah, saya bisa mengembangkannya sendiri, tentunya dengan bantuan yang disekitar saya. Tidak mungkin seseorang dapat berkembang sendiri.
BERSAMBUNG..

0 komentar: